Wednesday, June 26, 2019 | By: Fajar Aji Kurniawan

#25 Mentekuni Pekerjaan

Mentekuni Pekerjaan

Hasil gambar untuk pekerjaan


Pekerjaan adalah harta produktif yang terus-menerus menghasilkan uang. Rawat dan tingkatkan kualitas dari cara bekerja, agar harta produktif tersebut dapat menghasilkan uang yang lebih banyak untuk kehidupan Anda.

Anda sendirilah yang merancang kesuksesan dan kebahagiaan hidup. Tidak ada orang lain yang mau melakukannya untuk Anda. Anda harus berani memutuskan kemana harus berlayar. Anda harus berani mengatakan kepada diri sendiri untuk mencintai dan menekuni pekerjaan. Ingat, satu-satunya harta yang bisa meningkatkan karir dan penghasilan adalah pekerjaan.

Miliki sepenuh hati pekerjaan yang Anda tekuni. Bangunlah etos kerja yang hebat agar cara Anda bekerja menjadi berharga mahal. Anda harus mengerti kapan untuk membiarkan orang lain mengarahkan pekerjaan Anda dan kapan Anda harus mengambil kekuasaan penuh atas pekerjaan yang Anda miliki. Hal yang paling penting, Anda harus menjadi majikan bagi pekerjaan Anda, dan setiap saat mampu mengambil kendali atas arah perjalanan karir Anda. Jangan membiarkan orang lain sebagai pengendali masa depan dan kehidupan kerja Anda.

Anda adalah bos atas pekerjaan yang Anda miliki. Pimpinlah pekerjaan tersebut dengan integritas dan akuntabilitas yang tinggi. Setiap hari tingkatkan kualitas dari proses dan hasil akhir. Kerjakan dengan sepenuh hati dan hargai usaha yang telah Anda lakukan dengan cara-cara yang hebat. Anda harus meyakinkan diri sendiri bahwa kerja keras saja belum cukup untuk menghadirkan sukses. Anda harus mampu menggunakan pekerjaan untuk melayani berbagai kepentingan dengan sikap rendah hati.

Kembangkan dan bangunlah hubungan antar pribadi yang positif. Jangan menyalahkan siapapun atas hambatan yang harus Anda hadapi. Jangan pernah kecewa dan frustasi. Miliki kesadaran untuk tumbuh dan berkembang bersama pekerjaan yang Anda cintai.

Pekerjaan yang Anda cintai adalah sebuah investasi yang sangat menguntungkan bagi masa depan Anda. Jadikan pekerjaan yang Anda miliki sebagai panggilan hati, berikan waktu dan energi positif. Apapun realitas yang harus Anda hadapi, tetaplah bekerja dengan penuh semangat, tingkatkan kualitas etos kerja Anda. Jangan pernah menyerah atau berhenti oleh sebuah hambatan. Gaji dan karir akan meningkat terus bila Anda memberikan perhatian yang penuh untuk pekerjaan yang Anda tekuni.

Anda harus memiliki visi terhadap pekerjaan yang Anda miliki. Jangan bekerja asal-asalan. Rencanakan perjalanan karir bersama pekerjaan yang Anda cintai. Kuasai setiap inci dari pekerjaan sebaik mungkin, dan gerakkan untuk menghasilkan kinerja terbaik.

Semakin dibutuhkan pekerjaan Anda, semakin dia menjadi mesin penghasil uang. Fokuskan perhatian untuk meningkatkan dan meluaskan pekerjaan, biarkan pekerjaan tersebut menghidupi pekerjaan-pekerjaan yang lain. Jadi, semakin mampu pekerjaan yang Anda tekuni untuk menghidupi pekerjaan-pekerjaan yang lain, semakin banyak nilai tambah yang dihasilkan dari pekerjaan Anda tersebut.

Pekerjaan Anda adalah harta yang harus Anda rawat dan tumbuhkan untuk selamanya, di sepanjang kehidupan Anda.

0 comments:

Post a Comment